Penyemprotan desinfektan oleh Pemerintah Kota Denpasar terus digencarkan pelaksanaannya guna mencegah penyebaran covid-19. Kali ini, penyemprotan desinfektan menyasar wilayah Kelurahan Tonja Kecamatan Denpasar Utara. Penyemprotan dilakukan selama dua hari, mulai Senin (20/04/2020) sampai Selasa (21/04/2020).
“Penyemprotan dilakukan dengan 25 armada mobil, beberapa moci dan ada juga puluhan relawan yang menyemprotkan desinfektan ke rumah penduduk,” ujar Juru bicara Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kota Denpasar, Dewa Gede Rai, Selasa (21/04/2020).
Sekitar 100 ribu liter cairan desinfektan disemprotkan. Selama dua hari, penyemprotan tak hanya menyasar ruas jalan lingkungan Kelurahan Tonja, namun juga mengarah ke jalan lingkungan seperti gang.
“Melalui upaya-upaya ini dan juga sosialisasi yang gencar ke tengah masyarakat mengenai pemakaian masker diluar rumah, mencuci tangan, physical distancing dan juga menghindari kerumunan dapat menekan secara maksimal penyebaran covid-19,” tegas nya. (red)