Setelah sukses pada penyelenggaraan tahun lalu, pada tahun 2019 ASTINDO kembali menggelar acara serupa yang bertajuk “ASTINDO Travel Fair 2019”, yang digelar di Lippo Mall Kuta mulai tanggal 22-24 Februari 2019. Event yang digelar kali ini merupakan event kali kedua ASTINDO di Bali.
“Kalau secara nasional kali ini serentak digelar di Jakarta, Surabaya, Palembang dan Bali”, jelas Ketua DPD Astindo Simon Purwa, usai membuka resmi ASTINDO Travel Fair 2019 yang ditandai dengan pemukulan gong, di Lippo Mall Kuta, Jumat (22/2).
Purwa juga mengatakan, event kali ini didukung oleh 14 travel agent dan juga airline yang siap memberikan informasi paket tour dan wisata baik di dalam negeri maupun ke luar negeri. Bahkan pada gelaran event, juga diikuti Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Belitung Timur
“Ini keseempatan mempromosikan produk airline, tour outbound dan inbound di dalam maupun luar negeri termasuk kesempatan mengenal wisata di Kabupaten Belitung Timur”, ujarnya.
Dengan event travel fair semacam ini menurut Purwa, juga semakin meningkatkan animo masyarakat untuk bepergian ke luar negeri baik untuk berlibur ataupun paket wisata rohani. Dijelaskan, animo masyarakat melakukan perjalanan wisata baik itu domestik maupun mancanegara cukup tinggi. Negara yang dominan menjadi tujuan traveling adalah Jepang, Korea, Eropa dan Australia.
“Trennya naik antara 3 sampai 5 tahun terakhir itu bisa dilihat dari penjualan tiket dan permintaan tur ke luar negeri termasuk domestik. Jadi dengan kegiatan kami hari ini masyarakat bisa mencari tahu akan berlibur kemana termasukk paket dan produk apa saja yang ditawarkan travel agent disini”, jelasnya.
Purwa menerangkan pada event tahun 2018 gelaran ASTINDO Travel Fair membukukan penjualan di angka 7 milyar rupiah. Lalu pada event tahun 2019 ASTINDO menargetkan penjualan 100 milyar rupiah.
“Pada event sebelumnya kami memang belum mencanangkan target karena baru event pertama kali. Tapi karena penjualan tahun lalu cukup tinggi, pada tahun ini kami targetkan 10 milyar rupiah”, ucapnya. (red)