Jembrana (Penabali.com) – Ratusan peserta dari 54 desa di Kabupaten Jembrana mengikuti sosialisasi Empat Pilar MPR RI, bertempat di Hotel Jimbarwana, Kabupaten Jembrana, Selasa (31/5/2022) sore. Hadir sebagai pembicara, Anggota Badan Sosialisasi MPR RI, Anak Agung Bagus Adhi Mahendra Putra.
Empat Pilar MPR RI tersebut yaitu Pancasila sebagai Dasar Ideologi Negara, UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 sebagai konstitusi negara serta ketetapan MPR, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai bentuk negara, dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan negara.
“Penting sekali Empat Pilar kita gaungkan agar nilai-nilai kebangsaan makin kuat dan anak-anak kita tahu Pancasila. Mudah-mudahan dengan semakin gencar kita melakukan sosialisasi Empat Pilar kita semua segera ingat dan mengaktualisasikan diri kita pada sisi-sisi kehidupan dan berlandaskan Pancasila itu sendiri,” terang Anggota DPR RI Komisi II dari Dapil Bali ini.
Lantas mengapa 4 Pilar MPR RI itu sangat penting dilakukan, Anggota Fraksi Partai Golkar ini menyampaikan bahwa Pancasila di era saat ini ibarat “pasar bebas”, dia boleh ada juga bisa tidak. Akibatnya, terjadi degradasi ideologi yang sangat mengganggu kondusifitas masyarakat dan mengancam eksistensi 4 Pilar Kebangsaan ini.
Melihat situasi yang semakin mengkhawatirkan itu, maka Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) hadir untuk segera dengan gerak yang agresif dan cepat membumikan Pancasila dan menjadikan Empat Pilar sebagai tiang kokoh penyangga bangsa Indonesia.
“Pancasila penting hadir kembali di bangku sekolah untuk menguatkan karakter anak bangsa. Begitu pelajaran Pancasila tidak hadir lagi di bangku sekolah, terjadi degradasi moral, etika anak-anak kita berkurang. Maka disinilah pentingnya kembali Pancasila dihadirkan di sekolah,” tegas Gus Adhi.
“Mari kita bumikan, pegang teguh dan laksanakan nilai-nilai Pancasila dan Empat Pilar secara utuh,” serunya. (rls)