Categories Buleleng Pendidikan

DAPD Buleleng Gelar Lomba Bercerita Tingkat SD dan Lomba Sinopsis Tingkat SMP

Buleleng (Penabali.com) – Sebagai ajang menumbuhkembangkan dan memupuk kegemaran membaca, kemampuan bercerita serta sinopsis pada anak, Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah (DAPD) Kabupaten Buleleng menggelar Lomba Bercerita Tingkat SD dan Lomba Sinopsis Tingkat SMP se-Kabupaten Buleleng yang dibuka Plt. Asisten I Setda Kabupaten Buleleng, Putu Karuna mewakili Pj. Bupati Buleleng di Kantor DAPD Buleleng, Rabu (15/3/2023).

Terselenggaranya lomba ini merupakan salah satu kegiatan menyemarakkan HUT ke-419 Kota Singaraja dengan tema “Bangkit Bersama dalam Menumbuhkan Kegemaran Membaca dan Kecintaan terhadap Budaya Literasi”.

Ditemui usai pembukaan, Plt. Asisten Karuna mengatakan kegiatan ini mengupayakan masyarakat Buleleng dari usia dini lebih bisa mengenal, mencintai dan membudayakan membaca serta bercerita.

“Ini merupakan jendela untuk kesuksesan mereka sendiri,” tuturnya.

Terkait hal tersebut, Karuna berharap akan muncul SDM berbakat yang unggul dan profesional. Sehingga, pada kegiatan ini orang tua bisa mengarahkan bakat yang dimiliki anak-anaknya.

Di tempat yang sama, Kepala DAPD Kabupaten Buleleng, Made Era Oktarini, menyampaikan kegiatan ini sebagai satu langkah implementasi atas Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan yang mengisyaratkan pembudayaan gemar membaca dapat dilakukan melalui jalur keluarga, pendidikan dan masyarakat.

Lebih lanjut, Kadis Era menjelaskan bahwasannya bercerita dan penyampaian sinopsis memiliki banyak manfaat positif bagi pertumbuhan serta perkembangan anak, diantaranya meningkatkan minat membaca anak, melatih kemampuan berbahasa pada anak, mengembangkan empati dan imajinasi pada anak.

Kadis Era berharap di tahun mendatang semua anak-anak agar membaca minimal 30 menit sehari di rumah ataupun di sekolah baik dengan buku cetakan maupun online.

“Semoga kegiatan ini memberikan dampak positif pada peserta didik khususnya anak-anak kita tercinta di Kabupaten Buleleng,” harapnya.

Lomba diselenggarakan 2 hari dari tanggal 15 – 16 Maret 2023 yang diikuti 54 orang yang terbagi masing-masing 27 peserta Lomba Bercerita Tingkat SD dan Lomba Sinopsis Tingkat SMP.

Masing-masing kategori ditentukan juara I, II, III dan juara harapan. Kepada peserta yang berhasil meraih juara I sampai III diberikan uang pembinaan, piala dan piagam. Sedangkan juara harapan diberikan piala dan piagam.

Dewan juri yang ditunjuk berjumlah 6 orang terdiri dari unsur budayawan, akademisi, wartawan atau praktisi yang memiliki kompetensi pada bidangnya. (rls)