Categories Pendidikan Tabanan

Gus Adhi Dorong Tiap Kecamatan Lahirkan Produk Unggulan Wujudkan Gerakan “SOKSI Membangun”

Penabali.com – Dewan Pimpinan Cabang (Depicab) SOKSI Kabupaten Tabanan menggelar kegiatan Pra Musyawarah Cabang (Muscab), Sabtu (23/01/2021) di Tabanan.

Kegiatan itu dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Daerah (Depidar) SOKSI Provinsi Bali, Anak Agung Bagus Adhi Mahendra Putra dan beberapa perwakilan daerah lainnya.

Rangkaian program Pra Muscab SOKSI Tabanan kali ini diantaranya adalah pembentukan Dewan Pimpinan Ranting (Depiran).

“Kemudian, kami mengharapkan setiap kecamatan melahirkan produk unggulan sebagai wujud Gerakan SOKSI Membangun di daerah masing-masing,” ujar Adhi Mahendra Putra.

Ketua Harian Depinas SOKSI ini menjelaskan, Muscab juga memutuskan untuk merangkai program kerja jangka pendek, menengah dan jangka panjang.

“Kami juga akan menyiapkan Kartu Tanda Anggota (KTA) berasuransi untuk para kader SOKSI di seluruh daerah,” imbuh anggota Komisi IV DPR RI yang akrab dipanggil Gus Adhi ini.

Gus Adhi menyebut, upaya kaderisasi SOKSI di wilayah ini akan sampai di tahap pembentukan SOKSI di tingkat kecamatan.

“Pembentukan lembaga konsentrasi sampai ke tingkat desa juga akan dilakukan,” tegas anggota Fraksi Partai Golkar ini. (red)