Categories Bali Kesehatan

Kasus Harian Covid-19 Provinsi Bali, 260 Orang Terkonfirmasi Positif

Penabali.com – Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Bali merilis kasus harian Covid-19 di Provinsi Bali. Dimana per hari Senin (08/02/2021), perkembangan pandemi Covid-19 di Provinsi Bali mencatat ada 260 penambahan terkonfirmasi positif dimana 237 orang diantaranya terdapat melalui transmisi lokal, 22 melalui PPDN (Pelaku Perjalanan Dalam Negeri) dan seorang lagi lewat PPLN (Pelaku Perjalanan Luar Negeri).

Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Bali juga merilis jumlah harian bagi pasien sembuh sebanyak 458 orang, dan 10 orang dilaporkan meninggal dunia.

Jumlah kasus secara kumulatif sebagai berikut:

* Terkonfirmasi positif 28.689 orang,

* Sembuh 24.999 orang (87,14%), dan

* Meninggal dunia 750 orang (2,61%).

Sementara untuk kasus aktif per hari ini menjadi 2.940 orang (10,25%). (red)